Selasa, 11 November 2025

Nadine Fredella Raih Juara 1 Woodball Tingkat Jawa Tengah

Madrasah Ibtidaiyah Roudlotul Huda kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat provinsi. Salah satu peserta didik terbaik kami, Ananda Nadine Fredella, berhasil meraih Juara 1 (First Winner) Woodball Championship pada ajang Kejuaraan Woodball Jateng Open Piala Walikota Semarang ke-8. Kejuaraan bergengsi tersebut diselenggarakan pada 8–9 November 2025 dan diikuti oleh para atlet woodball dari berbagai daerah di Provinsi Jawa Tengah. Dalam kompetisi ini, Ananda Nadine Fredella menunjukkan kemampuan, ketekunan, serta sportivitas yang luar biasa sehingga berhasil meraih posisi terbaik. Prestasi ini tentu menjadi kebanggaan tidak hanya bagi Ananda dan keluarga, tetapi juga bagi seluruh civitas akademika MI Roudlotul Huda. Keberhasilan ini merupakan bukti bahwa peserta didik madrasah mampu berprestasi dan bersaing di berbagai bidang, baik akademik maupun non-akademik. Kepala Madrasah beserta seluruh dewan guru menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat atas capaian yang diraih. Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi peserta didik lainnya untuk terus berlatih, berusaha, dan mengembangkan potensi diri secara maksimal. Semoga Ananda Nadine Fredella senantiasa diberikan kesehatan, semangat, serta kesuksesan dalam meraih prestasi-prestasi berikutnya dan mampu mengharumkan nama madrasah di tingkat yang lebih tinggi. Alhamdulillah, selamat dan sukses!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kabar Unggulan

📢 Penerimaan Siswa Baru (PMB) MI Roudlotul Huda TA 2026/2027

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Dengan penuh rasa syukur, kami informasikan kepada Bapak/Ibu dan calon wali murid bahwa Pene...